Langsung ke konten utama

Postingan

Mengenal Lebih Dekat Tiga Pedang Andalan Roronoa Zoro

Roronoa Zoro "Si Pemburu Bajak Laut" memang dikenal dengan keganasan dan keahliannya dalam menggunakan tiga pedang atau biasa disebut dengan Santoryu. Seperti pendekar pedang pada umumnya, jenis dan karakteristik suatu pedang merupakan hal yang penting untuk dikuasai pemiliknya. Saat ini Zoro memiliki tiga pedang dengan karakteristik dan jenis yang berbeda-beda, yaitu Wado Ichimonji, Sandai Kitetsu, dan Shusui. Namun seperti apa sejarah, jenis, dan karakteristik dari ketiga pedang tersebut? 1. Wado Ichimonji Pedang yang satu ini merupakan pedang yang selalu dimiliki Zoro sejak awal cerita, sementara dua pedang lainnya telah rusak dan beberapa kali mengalami pergantian. Pedang ini mempunyai kualitas yang sangat baik, bahkan termasuk dalam 21 O Wazamono (21 Great Grade Swords) dan bertipe "Straight Sword". Selain itu, pedang ini juga memiliki sejarah tersendiri bagi Zoro. Pedang ini merupakan pedang yang digunakan oleh Kuina, teman masa kecil Zoro, dalam perta
Postingan terbaru

Berapakah Nilai Mata Uang Belly Dalam Rupiah?

Belly merupakan mata uang utama yang diberlakukan dalam dunia One Piece. Namun kira-kira berapa sih nilai mata uang Belly dalam dunia nyata? Kali ini saya akan coba memperkirakan nilai mata uang Belly jika dikonversi dalam Rupiah, dan tentunya dengan menggunakan petunjuk-petunjuk yang ada dalam cerita. Dengan pertimbangan Eiichiro Oda tinggal di Jepang, dapat kita asumsikan bahwa Oda mengukur nilai mata uang Belly menurut nilai mata uang negaranya yaitu Yen. Lantas, apakah 1 Belly sama dengan 1 Yen? Mari kita buktikan mulai dari petunjuk yang paling jelas dan mudah dibandingkan dengan mata uang asli, yaitu harga kubis. Pada suatu kesempatan, Sanji terlihat sedang membeli kubis dengan harga 150 Belly.  Menurut suatu situs berbasis Jepang, Tanutech, harga kubis yang dijual di supermarket berkisar di angka 138 Yen. Tapi ingat, itu adalah harga kubis yang dijual di supermarket. Sedangkan Sanji tidak terlihat membeli kubis di supermarket, melainkan lebih mirip dengan pasar. D

Mengungkap Misteri Void Century, Abad Yang Hilang Dalam Sejarah Dunia

Void century masih menjadi misteri yang belum terpecahkan dalam dunia One Piece, dan sepertinya penggemar setia One Piece harus bersabar hingga alur cerita terakhir untuk memecahkan misteri ini. Walaupun demikian, fakta demi fakta mulai terungkap seiring berjalannya cerita, yang akan saya rangkum dalam postingan kali ini. Apa itu Void Century? Void century ( abad kekosongan/abad yang hilang ) merupakan suatu kejanggalan yang ada dalam sejarah dunia One Piece, dimana ada suatu masa yang tidak tercatat dalam sejarah dan abad tersebut dianggap telah hilang dari sejarah dunia. Masa yang disebut-sebut sebagai void century tersebut berlatar waktu sekitar 900 hingga 800 tahun yang lalu. Hingga saat ini abad tersebut benar-benar dilupakan oleh dunia dan dianggap tidak pernah ada. Bahkan tidak ada sedikitpun catatan sejarah mengenai masa 100 tahun tersebut, satu-satunya petunjuk yang dapat mengungkap sejarah yang hilang tersebut hanyalah Poneglyph, yang merupakan peninggalan langs

Mengungkap Fakta dan Rahasia Yang Tersembunyi Dibalik Inisial D

Sejak awal cerita One Piece, kita telah mengetahui bahwa nama lengkap Luffy adalah Monkey D. Luffy. Hingga saat ini, setidaknya ada beberapa karakter lain yang diketahui juga memiliki inisial D tersebut. Nama-nama tersebut adalah Monkey D. Dragon, Monkey D. Garp, Gol D. Roger, Portgas D. Ace, Portgas D. Rouge, Jaguar D. Saul, Marshall D. Teach, dan yang terbaru adalah Trafalgar D. Water Law. Namun apakah inisial D tersebut hanyalah singkatan nama lengkap mereka? Sebelum menarik kesimpulan, mari kita lihat beberapa fakta mengenai "D" tersebut. 1. Diwariskan melalui garis keturunan Seperti yang kita ketahui, inisial D tidak sembarang diberikan kepada seseorang namun diwariskan melalui garis keturunan. Sebagai bukti, mari kita lihat silsilah keluarga dari para penyandang inisial D tersebut. Monkey D. Luffy merupakan anak kandung dari Monkey D. Dragon, seorang pria yang merupakan anak kandung dari Monkey D. Garp. Portgas D. Ace (bernama asli Gol D. Ace) merupakan anak k

Alur Wano Akan Menjadi Yang Terbesar!

Seperti yang telah kita ketahui, tahun 2017 akan menjadi tahun yang spesial bagi para penggemar One Piece. Menurut editor Eiichiro Oda, One Piece akan mengakhiri Whole Island Arc dan memulai cerita baru yaitu Reverie dan Wano Country. Sejauh yang kita ketahui, Reverie hanya akan memainkan para petinggi-petinggi dunia dalam ceritanya sehingga mungkin Oda tidak ada berlama-lama dalam cerita tersebut. Walaupun demikian, namun cerita ini tetap akan menjadi epik dan pantas ditunggu-tunggu. Dari pertemuan Reverie inilah akan terjadi banyak keputusan-keputusan yang dapat berdampak besar pada alur cerita. Di sisi lain, kita juga akan masuk ke dalam cerita Wano sekitar akhir tahun 2017 ini. Cerita ini digadang-gadang akan menjadi alur terbesar dalam dunia One Piece setelah kejadian Marineford, seperti yang dikatakan sang editor itu sendiri. Namun kira-kira apa sih yang membuat alur Wano akan menjadi begitu spesial? 1. Terjadinya peperangan besar Seperti yang kita ketahui, selama in